Di “zaman now” ini, banyak sekali pengusaha makanan ringan kekinian yang mencoba tuk berpikir out of the box dengan melakukan inovasi baik dari segi produk, kemasan, sampai penjualannya. Untuk itulah, sebagai pengusaha makanan Anda harus mulai untuk menggunakan strategi penjualan baru bagi usaha makanan ringan Anda.
Dalam mengembangkan sebuah usaha, Anda memerlukan memerhatikan 4P yaitu produk (product), harga (price), tempat (place), dan promosi (promotion).
- Memiliki produk yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Mengapa konsumen lebih penting? Karena dalam melakukan penjualan, hal pertama yang paling penting adalah mengetahui kebutuhan konsumen.
- Merancang harga yang murah dan berkualitas. Produksi makanan ringan identik dengan rasa, bentuk, sampai kemasan yang unik. Tidak perlu muluk-muluk. Pastikan kemasan makanan ringan kekinian Anda benar-benar sesuai dengan selera jaman now.
- Memiliki tempat yang sesuai dengan target pasar. Jika Anda ingin menjual makanan ringan Anda kepada anak-anak muda, Anda dapat melakukan penjualan melalui minimarket atau supermarket elite yang sering dikunjungi anak-anak muda. Jangan sampai target pasar tidak sesuai dengan tempat lokasi usaha Anda.
- Melakukan promosi yang menarik tanpa banyak modal. Promosi sebenarnya tidak perlu hanya iklan di tv atau pamflet di tempat-tempat besar. Sekarang sudah ada internet sebagai fasilitas di dunia maya yang dapat memberikan informasi langsung kepada gadget konsumen. Salah satunya dengan menggunakan media sosial atau pun website.
Apakah Anda sudah mulai mengerti dengan poin-poin tersebut? Tentunya mudah sekali bukan? Itu baru sisi penjualannya saja. Karena strategi pemasaran sangat dibutuhkan sekali apalagi untuk bisnis makanan camilan.
Setelah melakukan rancangan diatas, Anda bisa memulai merencanakan sisi produksi Anda agar lebih hemat dan efisien.
Rencana Keuangan harus Stabil dan Terkontrol
Bagaimana cara agar keuangan Anda dapat terkontrol? Tentunya dengan melakukan pembukuan setiap harinya seperti kas harian. Anda perlu seseorang yang terpercaya untuk membuat buku keuangan Anda. Rancangan keuangan bukan hanya harus rapi, tetapi juga sesuai dengan modal agar tidak mendapatkan hasil yang minus.
Mempunyai Tabungan Masa Depan
Sebagai pengusaha yang baik, Anda harus merencanakan juga tentang hal tak terduga. Mengapa demikian? Karena dalam sebuah manajemen tentunya harus mempunyai hipotesa atau peramalan agar bisnis Anda tetap stabil dan terkontrol baik dari segi keuangan, pemasaran, dan seluruh divisi lainnya.
Tabungan masa depan juga bermanfaat untuk antisipasi kerugian atau pun kekurangan di masa depan. Tentunya kita tahu setiap barang atau pun bahan yang kita punya pasti memiliki harga yang tidak stabil. Untuk itu, seorang pengusaha terutama pengusaha makanan harus memiliki simpanan untuk tabungan di masa yang akan datang.
Menggunakan Kemasan Makanan Ringan yang Unik
Mata adalah sebuah indera yang pertama kali kita tuju seperti kata pepatah yang mengatakan bahwa mata adalah jendela dunia. Untuk itu, dalam mendesain sebuah produk, jangan sampai hanya gambar biasa saja.
Apalagi jika target Anda adalah generasi millennial yang sering berganti-ganti selera. Dengan datangnya generasi ini, kita dituntut untuk berpikir kreatif agar menghasilkan sesuatu yang menarik daripada kompetitor kita.
Maka dari itu, Anda perlu melakukan riset untuk desain kemasan makanan yang menarik. Tidak hanya desain saja, Anda juga dapat melakukan survei kepada konsumen bagaimana desain yang menarik menurut mereka.
Mulai Investasi Mesin Makanan Ringan
Mesin makanan sebenarnya sangat penting sekali, apalagi untuk bisnis makanan ringan. Bukan berarti Anda harus membeli mesin yang besar seperti mesin pabrik, mesin khusus rumah tangga pun sudah banyak diperjualbelikan.
Salah satunya yaitu mesin hand sealer mini. Hand sealer sangat berguna untuk memberikan segel pada kemasan dengan waktu yang singkat. Ada banyak sekali tempat-tempat yang menjual mesin-mesin kemasan hand sealer murah tersebut baik itu pasar online maupun offline. Catatan pentingnya adalah pastikan Anda selalu memilih mesin yang sesuai dengan kebutuhan dan kapasitas usaha Anda.
Makanan ringan kekinian seperti biskuit, keripik atau pun makanan kering lainnya memiliki ciri khas yang sama yaitu sebagai makanan camilan. Jangan sampai Anda membuat makanan basah sebagai makanan camilan walaupun bisa diakali dengan kemasan tambahan. Yang pasti sesuaikan produk dengan kemasan makanan ringan Anda.
GoUKM Store Mesin dan kemasan Merupakan Unit Bisnis GoUKM Media Services Bekerjasama dengan Wiratech Mesin. Untuk Info dan pemesanaan mesin
WA : 081388319900
Email : [email protected]
Info Lengkap : http://bit.ly/goukmbeli
LINK Mesin dan Kemasan : Mesin Es Krim – Mesin Giling Daging – Mesin Press Plastik – Vacuum Sealer – Mixer Roti – Hand Sealer – Mesin Bakso – Mesin Es Batu – Mesin Mie – Mesin Packing – Plastik Klip – Cup Sealer – Kemasan Kripik – Mesin Roti – Oven Roti dan Roti – Plastik Vakum